Home Komputer Cara Mengatasi Bluetooth Peripheral Device di Laptop / PC

Cara Mengatasi Bluetooth Peripheral Device di Laptop / PC

Bluetooth yang ada di perangkat komputer (laptop/PC) dapat digunakan dan difungsikan sebagaimana mestinya bila ada device dan driver sebagai penggeraknya.

Ketika bluetooth dapat dijalankan, maka Anda akan bisa menggunakannya untuk terhubung dan berbagi file dari satu perangkat ke perangkat lain, bisa untuk ngeprint, dan sebagainya.

Device bluetooth ini menjadi penghubung antara hardware bluetooth yang ada di laptop atau PC, dengan sistem operasi yang menjalankan driver bluetooth.

Disisi lain, sering terdapat permasalahan pada bluetooth laptop atau PC, seperti masalah bluetooth peripheral device yang sedang saya bahas kali ini.

Bluetooth peripheral device ini umumnya disebabkan oleh faktor sistem, seperti driver bermasalah, terhapus, belum update atau karena faktor lainnya.

Nah, permasalahan seperti ini tentu tidak bisa dibiarkan begitu saja, dan Anda harus segera mengatasinya, agar bisa menggunakan bluetooth dengan normal seperti biasanya.

Cara Mengatasi Bluetooth Peripheral Device

Masalah bluetooth peripheral device ini memiliki tanda khusus, dimana di laptop atau PC terdapat ikon tanda seru yang muncul pada taskbar dan di Device Manager. 

Selanjutnya, untuk mengatasi permasalahan ini ada beberapa metode yang bisa Anda coba, dimana metode-metode tersebut berdasar penyebabnya.

Dan buat Anda yang tidak tahu apa penyebab munculnya masalah bluetooth peripheral device ini, silakan praktikkan saja semua metode di bawah ini, satu per satu.

Lakukan Update pada Driver Bluetooth

Pertama, Anda bisa coba atasi error bluetooth peripheral device dengan melakukan update driver bluetooth di laptop atau PC.

Driver yang kadaluarsa tentu tidak akan kompatibel lagi dengan sistem operasi versi terbaru, dan tidak heran kalau terjadi masalah pada bluetooth.

Untuk itu, silakan update driver bluetooth ke versi terbaru dengan cara berikut:

  1. Pertama, buka Run dengan menekan tombol Windows + R.
  2. Ketikkan devmgmt.msc di bagian Open, kemudian tekan Enter.
  3. Jika sudah maka Device Manager akan terbuka, silakan Anda masuk ke menu Bluetooth dengan klik tanda panah disampingnya.
  4. Setelah itu, silakan Anda pilih driver bluetooth sistem yang digunakan di laptop atau PC Anda.
  5. Klik kanan dan pilih Update Driver untuk memperbarui driver bluetooth perangkat Anda.
  6. Pada jendela baru yang muncul, silakan pilih metode update driver bluetooth. Kalau komputer Anda sedang onlin, maka bisa update otomatis dengan memilih opsi Search automatically for updated driver software.
  7. Tunggulah sampai sistem menemukan versi driver bluetooth terbaru, dan nantinya sistem akan memasang driver tersebut secara otomatis.
  8. Done.

Install Ulang Driver Bluetooth

Selain melakukan update driver bluetooth yang bermasalah, Anda bisa juga menginstal ulang driver bluetooth bila dengan update masalah peripheral device belum teratasi.

Dengan menginstal ulang driver bluetooth, maka error ataupun bug yang ada di bluetooth yang menyebabkannya tidak berfungsi, akan hilang.

Cara ini saya sarankan untuk dicoba dulu, sebelum ke cara lainnya. Untuk itu, silakan langsung ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  1. Pertama, silakan Anda buka Device Manager terlebih dahulu dengan cara yang sama seperti di atas.
  2. Setelah Device Manager terbuka, silakan Anda masuk ke menu Bluetooth lalu pilih driver bluetooth sistem pada perangkat Anda.
  3. Selanjutnya, klik kanan pada driver tersebut dan pilih Uninnstall Device.
  4. Tunggulah sesaat sampai proses uninstall selesai, setelah itu silakan Anda restart laptop atau PC.
  5. Nah, setelah perangkat hidup kembali, maka sistem akan memasang kembali driver tersebut secara otomatis.
  6. Done.

Pastikan Anda mengecek kembali bluetooth-nya, dan cobalah untuk menggunakannya. Jika belum berhasil, maka bisa lanjut ke metode berikutnya untuk mengatasi bluetooth peripheral device.

Mulai Ulang Service Bluetooth

Metode selanjutnya yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi masalah bluetooth peripheral device adalah dengan memulai ulang service system bluetooth di laptop atau PC.

Oh iya, service system ini adalah pengaturan yang digunakan untuk memanagement setiap komponen internal atau eksternal yang terdapat pada perangkat komputer.

Dan salah satu fungsi service system ini adalah memanagement perangkat bluetooth, agar bisa difungsikan dengan normal.

Nah, karena device bluetooth bermasalah, maka Anda bisa coba mengaktifkan ulang service tersebut agar masalah bluetooth peripheral device dapat teratasi

Cara melakukannya adalah sebagai berikut:

  1. Pertama, buka Run dengan menekan tombol kombinasi Windows + R.
  2. Jika sudah terbuka, silakan ketikan services.msc lalu tekan Enter.
  3. Jika halaman Service sistem sudah terbuka, silakan Anda scroll ke bawah dan temukan service bernama Bluetooth Support Service.
  4. Setelah ketemu, silakan Anda pilih dan klik kanan pada bagian tersebut kemudian pilih opsi Properties.
  5. Pada jendela baru yang muncul, silakan Anda masuk di tab General, kemudian pilihlah opsi Stop di bagian Service Status.
  6. Setelah itu, silakan Anda mulai ulang service dengan cara klik opsi Start pada bagian tersebut.
  7. Done.

Perbarui Driver Software

Seperti halnya yang sudah saya singgung di atas, kalau masalah bluetooth peripheral device ini memiliki tanda khusus.

Tanda tersebut berupa tanda seru pada ikon bluetooth di Device Manager ditambah muncul keterangan bluetooth peripheral device di bagian Other device.

Nah, Anda bisa cek ciri khusus tersebut di Other device sekaligus memperbaikinya dengan update driver software.

Berikut cara melakukannya:

  1. Buka search bar Windows kemudian ketikkan Device Manager.
  2. Setelah hasilnya muncul, silakan buka dengan klik Open.
  3. Apabila halaman Device Manager sudah terbuka, silakan Anda masuk ke Other device dengan mengklik tanda panah di sampingnya.
  4. Jika sudah masuk ke Other device, maka Anda akan melihat pesan error bluetooth peripheral device.
  5. Silakan Anda atasi dengan cara pilih dan klik kanan pada bluetooth tersebut kemudian pilih Update Driver Software.
  6. Langkah selanjutnya, Anda tinggal mengikuti petunjuk atau instruksi update yang tertera pada layar.
  7. Oh iya, untuk updatenya Anda bisa memilih metode otomatis atau manual. Silakan sesuaikan sendiri.
  8. Done.

Lakukan Troubleshoot

Di Windows terdapat fitur bernama Troubleshooter, yang bisa Anda manfaatkan untuk mengatasi berbagai masalah di Windows, seperti audio silang merah, atau bluetooth peripheral device yang sedang kita bahas kali ini.

Fitur Troubleshoot ini dapat mendeteksi sumber masalah dan bisa langsung memberikan rekomendasi perbaikan terhadap masalah tersebut.

Langsung saja, berikut cara troubleshooting bluetooth laptop atau PC:

  1. Pertama, silakan buka Settings Windows terlebih dahulu dengan cara menekan tombol Windows + I.
  2. Setelah masuk ke menu pengaturan Windows, silakan Anda buka menu Update & Security.
  3. Pada halaman update dan security, silakan Anda masuk ke tab Troubleshoot, kemudian klik opsi Additional troubleshooters di bagian tersebut.
  4. Pada halaman berikutnya yang terbuka, silakan Anda pilih Bluetooth, kemudian klik opsi Run the troubleshooter yang berada dibawahnya.
  5. Jika sudah, maka proses troubleshooting akan dimulai dan Anda harus menunggu prosesnya sampai selesai.
  6. Jika sudah, maka Anda akan menemukan rekomendasi perbaikian yang bisa dilakukan untuk mengatasi bluetooth peripheral device. Silakan ikuti saja rekomendasi dan instruksi yang tertera pada layar.
  7. Done.

Ganti Driver Secara Manual

Untuk permasalahan pada driver bluetooth yang menyebabkan peripheral device, biasanya bisa diperbaiki dengan mudah melalui perbaikan sistem seperti pada metode sebelumnya.

Namun, bila dengan perbaikan otomatis oleh sistem tidak berhasil, maka Anda perlu mengganti driver tersebut secara manual. 

Nah langsung saja, berikut cara melakukannya:

  1. Pertama, silakan Anda buka browser di laptop atau PC yang mengalami masalah bluetooth peripheral device.
  2. Selanjutnya, silakan kunjungi situs resmi dari driver merk laptop Anda. Untuk pengguna PC, bisa kunjungi situs resmi dari motherboad yang digunakan.
  3. Anda bisa gunakan kata kunci berikut ini; Driver “Merk Laptop” kemudian tinggal buka hasil pencariannya.
  4. Pada situs driver yang terbuka, silakan masukkan (input) nomor seri pada kolom pencarian driver, sesuai tipe laptop atau jenis motherboard yang Anda gunakan. Jika sudah tekan saja Enter.
  5. Sesudah itu, akan muncul driver yang sesuai dengan perangkat, silakan pilih saja driver tersebut, kemudian download driver-nya.
  6. Tunggu sampai unduhan selesai, dan setelahnya Anda bisa langsung menginstalnya seperti biasa.
  7. Done.

Bila cara install driver bluetooth ini masih kurang begitu jelas, maka saya sarankan Anda membaca artikel komputizen tentang cara install driver laptop atau PC Windows.

Gunakan Adapter Bluetooth Eksternal

Apabila dengan semua cara di atas, masalah bluetooth peripheral device di laptop atau PC Windows masih juga belum teratasi. Maka besar kemungkinan komponen bluetooth di perangkat Anda sudah rusak.

Kalau komponen bermasalah seperti ini, maka solusinya tentunya dengan mengganti atau service komponen bluetooth tersebut.

Namun sebelum kesitu, saya ada opsi yang lebih mudah dan lebih praktis, yakni dengan menambahkan adapter bluetooth eksternal ke laptop/PC Anda.

Buat yang belum tahu, adapter bluetooth eksternal ini berupa USB flashdisk kecil yang berisi chip bluetooth.

Untuk fungsinya juga sama dengan bluetooth biasa, yakni untuk sharing file atau untuk terhubung ke perangkat lain secara nirkabel. 

Penggunaan adapter bluetooth ini sangat mudah, karena Anda tinggal plug and play

Dan tidak perlu ribet mengatur berbagai hal, cukup sedikit setting penggunaan bluetooth untuk terhubung saja.

Nah untuk mendapatkan adapter bluetooth eksternal ini, Anda bisa membelinya di toko online, atau di toko part/accesories laptop atau PC terdekat. 

Terkait harganya juga bervariasi ada yang murah dan ada yang sedang, tergantung dari tipe dan merk-nya.

Demikianlah tadi pembahasan lengkap mengenai cara mengatasi bluetooth peripheral device di laptop atau PC Windows.

Semua metode yang saya tahu, sudah diulas lengkap pada artikel ini, sehingga diharapkan dengan adanya artikel ini Anda akan dengan mudah mengatasi masalah bluetooth peripheral device.

Mungkin cukup sekian dari saya, semoga bermanfaat dan membantu. Terima kasih.

Maskur Hidayat

Wonosobo people, technology enthusiast, creator digital, & author at Komputizen.

Update:

Tinggalkan komentar